Text
Target : Amore
Kos Bidadari terkenal di Jalan Sekeloa, Bandung, karena cewek-cewek SMA yang kos di sana memang cantik-cantik. Tiga di antara para bidadari itu bernama Selly, Donna, dan Tika. Selly selalu menjadi tempat curhat teman-temannya, meski ternyata ia sendiri menyimpan masa lalu kelam. Karena trauma, Selly terlalu selektif menyeleksi cowok. Setiap ada cowok yang nembak, dia selalu lebih dulu menilai tulisan dan tanda tangan cowok itu. Alasannya, kepribadian orang bisa kelihatan dari tulisan tangan. Tika dan Donna ingin membantu Selly mencari cowok impian. Mereka menyebarkan surat kaleng berisi teka-teki ke kos-kosan cowok di sekitar kos mereka. Siapa yang bisa menjawab teka-teki itu, dialah yang bakal menjadi cowok Selly.
Tapi teka-teki mereka malah dibalas dengan teka-teki juga. Kini Selly kena batunya. Dia jatuh cinta pada cowok yang bahkan belum pernah sekali pun dia temui. Yang hanya menyanjungnya lewat surat kaleng. Yang mampu membuat jantungnya berdetak lebih cepat, dan penasaran ingin bertemu sang Amore
01763.1 | 813 HAR t | Pustaka Hang Tuah (Blok I) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain